“Bina Tradisi”

Kegiatan Bina tradisi adalah sebuah kegiatan yang dilaksanakan oleh pihak Prodi D-III Kepolisian dan oleh organisasi kemahasiswan. Ada pula kegiatan yang melibatkan keduanya. Bina tradisi adalah sebuah kegiatan terorganisir dalam pembinaan yang mengarah pada melatih mental/intelektual, soliditas, solidaritas, dan fisik Mahasiswa Prodi D-III Kepolisian. Kegiatan Bina Tradisi D-III Kepolisian:

  1. Pembinaan Tradisi (Bintra) Upacara. Upacara penaikan bendera setiap hari Senin, dilaksanakan untuk mengkonsolidasi seluruh perangkat mahasiswa dan dosen, dan berisi pesan penanaman nilai-nilai. Diantaranya nilai Nasionalisme, kedisiplinan, kesiapsiagaan, kepatuhan, kecerdasan, dll, hingga berfungsi untuk menyampaikan pengumuman-pengumuman kegiatan akademik atau kemahasiswaan. Selain upacara rutin setiap hari Senin, mahasiswa D-III Kepolisian dan jajaran Program Studi juga melaksanakan upaca-upacara sesuai hari besar yang ditetapkan oleh Negara, seperti halnya upacara Hari Sumpah Pemuda tiap tanggal 28 Oktober atau upacara memperingati hari kemerdekaan tiap tanggal 17 Agustus, dll.
  2. Bintra Kegiatan Kenaikan Tingkat dan Pembaretan Mahasiswa Prodi D-III Kepolisian FISIP Unla. Kegiatan ini dilaksanakan oleh jajaran Struktur Latihan yang merupakan gabungan antara pihak Universitas Langlangbuana dengan delegasi jajaran Sat Brimob Polda Jabar dan Pusdik Intelkam Lemdik Polri. Bintra ini dilaksanakan untuk membina mental, fisik, dan intelektual mahasiswa tiap satu tahun masa kuliah (2 semester), menuju tahun akademik baru.
  3. Bintra Jasmani Batalyon Korps Himpunan Mahasiswa D-III Kepolisian. Kegiatan ini rutin dilaksanakan untuk melatih kemampuan fisik dan mental mahasiswa agar mencapai “nilai samapta” atau kesehatan fisik prima. Sehingga diharapkan juga mampu menjaga fisik mahasiswa hingga pada saatnya nanti, saat dibutuhkan oleh berbagai instansi mereka telah siap secara mental dan fisik. Selain itu kegatan ini berfungsi untuk menumbuhkembangkan soliditas, solidaritas, dan spirit yang sama diantara mahasiswa sehingga terbangun nilai korsa dalam konteks satu visi, misi dan tujuan.
  4. Bintra Malam Keakraban (Makrab). Kegiatan ini dilaksanakan oleh Batalyon Korps Himpunan Mahasiswa D-III Kepolisian dengan tujuan menanamkan nilai-nilai kekeluargaan diantara mahasiswa baru dengan mahasiswa lama dan dengan jajaran pengurus Program Studi bersama pihak Fakultas dan Universitas (atau bagian dari Civitas Akademika lainnya). Makrab juga berfungsi sebagai media pengenalan lingkungan bagi mahasiswa baru. Kegiatan ini dilaksanakan setelah orientasi studi di Universitas dan Fakultas untuk mahasiswa baru telah selesai.

Kegiatan Kenaikan Tingkat dan Pembaretan Mahasiswa Prodi D-III Kepolisian FISIP Unla, adalah sebuah kegiatan penananaman nilai-nilai disiplin, kesiapan mental dan fisik, serta intelektual dan soliditas-solidaritas.

Pembinaan Jasmani (Binjas) Batalyon Korps Himpunan Mahasiswa D-III Kepolisian adalah agenda rutin yang dilaksanakan bukan saja untuk pementukan fisik, melainkan menanamkan nilai-nilai soliditas dan solidaritas, dan daya juang.

Bintra Binjas, berlaku utuk semua semester/angkatan.
Upacara Penaikan Bendera setiap hari Senin, memupuk Nasionalisme, kedisiplinan dan loyalitas, serta tanggung jawab.
Long March adalah salah satu kegiatan Bina Tradisi dalam Kegiatan Kenaikan Tingkat dan Pembaretan Mahasiswa D-III Kepolisian. Longmarch bukan sekedar kegiatan fisik, tetapi sebuah penanaman nilai daya juang, kesetiakawanan, dan konsistensi.
Malam Keakraban (Makrab) D-III Kepolisian, adalah kegiatan rutin tiap awal tahun akademik baru yang diselenggarakan Batalyon Korps Himpunan Mahasiswa D-III Kepolisian. Kegiatan ini adalah ajang pengenalan lingkungan (akademik dan kemahasiswaan) bagi mahasiswa baru sekaligus sebagai ajang silaturahmi bagi Keluarga Besar D-III Kepolisian, untuk seluruh semester/angkatan beserta jajaan Fakultas dan Program Studi.
Bina Tradisi (Bintra) adalah kegiatan yang rutin dilaksanakan oleh lembaga Prodi D-III Kepolisian, bekerjasama dengan instansi kepolisian, dan dilaksnakan pula oleh Batalyon Korps Himpunan Mahasiswa D-III Kepolisian FISIP-Unla. Bertujuan membina mental/intelektual dan fisik mahasiswa.
Mahasiswa D-III Kepolsian juga dibekali dengan pengetahuan dasar mountanineering (repling) yang dilaksanakan dalam kegiatan Kenaikan Tingkat dan Pembaretan. (dok: D-III Kepolisian, Curug Antini-G.Manglayang, Barubeureum)
Sat Brimob Polda Jabar adalah salah satu unsur penting dalam pembentukan Mahasiswa D-III Kepolisian, keterlibatan Brimob dalam membina Mahasiswa D-III Kepolisian adalah sejak awal perkuliahan (Pendidikan DasarKepolisian/Dikdaspol) hingga kegiatan bina tradisi Kenaikan Tingkat dan Pembaretan. Unsur penting lainnya adalah Pusdik Intelkam Lemdik Polri, Polda Jabar, Polrestabes Bandung, dan Polres Bandung.
Long March Mahasiswa D-III Kepolisisan (Barubeureum, G.Manglayang Kab. Sumedang menuju Kampus Universitas Langlangbuana (dok: D-III Kepolisian 2015)